Minggu, 14 Oktober 2018

Pelayanan Dishub Depok Raih ISO 9001-2015

DEPOK, INFO RI - Pelayanan angkutan, perizinan, dan PKB Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok mendapatkan ISO 9001-2015.

“Dua ISO itu ada peningkatan untuk manajemen resiko. ISO untuk pelayanan angkutan kami memiliki inovasi layanan 27 menit. Itu sudah diuji dan diaudit, Alhamdulillah dua ISO itu kami dapatkan,” ujar Dadang Wihana, Kepala Dinas Perhubungan Kota Depok, Selasa (2/10/2018).

Ia menambahkan, nantinya secara bertahap ada beberapa pelayanan di Disub yang akan mendapatkan ISO.

“Banyak penilaian untuk mendapatkan ISO ini baik dari segi sarana dan prasarana maupun dari sisi mekanisme prosedur, bagaimana kecepatan layanan dan bagaimana manajemen resiko ketika ada kejadian,” paparnya.

Dijelaskannya, untuk mendapatkan ISO 9001-2015 telah melalui mekanisme dan audit secara periodik oleh lembaga ISO. “Apakah layanan ini layak atau tidak mendapatkan ISO,” katanya.

Dirinya meyakini, dua layanan yang saat ini mendapatkan ISO akan berdampak pada pelayanan yang lebih baik.

“Dua layanan yang sudah tersertifikasi oleh ISO tentu tidak ada pungutan liar, biaya ada tapi untuk retribusi, tapi pungli tidak ada, dijamin itu. Begitu juga untuk PKB,” ungkapnya.

Selain itu, pihaknya akan meningkatkan kekurangan-kekurangan untuk pelayanan PKB terutama untuk alat-alat.

Walikota Depok, Mohammad Idris meminta kepada Dishub untuk terus meningkatkan pelayanan terkait izin dan pelayanan lainnya.

“Mudah-mudahan dengan diraihnya ISO 9001-2015 dapat meningkatkan kinerja di Dishub, terlebih terkait dengan pelayanan,” pungkasnya. (Tuhari)
Share:

0 comments:

Posting Komentar


Arsip