Minggu, 10 November 2019

KARYA BAKTI KODIM 0613 CIAMIS RENOFASI RUMAH TIDAK LAYAK HUNI MASYARAKAT TIDAK MAMPU



Ciamis, info-ri.online
  Kodim 0613 Ciamis bekerjasama dengan Bank BRI Cabang ciamis pada rabu 8 November 2019 telah melaksanakan bakti sosial renofasi rumah tidak layak huni milik Mae Rosmanah 74 tahun yang berlokasi di RT 03 RW 10 Kelurahan Kertasari Kecamatan Ciamis Kabupaten Ciamis Jawa Barat.
  Danramil 01 Ciamis, Mayor Arm Wilde Pangalerang Amd mewakili Dandim 0613 Ciamis, Letkol Arm Tri Arto Subagio M.Int.Rel.MM.Ds saat berbincang dengan Info RI menyampaikan,Kegiatan renofasi rumah ini terlaksana berkat kerjasama antara Kodim 0613 Ciamis dengan BRI Peduli.Kegiatan seperti ini sudah menjadi program kerja,dan akan berkelanjutan,untuk tahun ini kita melaksanakan renofasi rumah tidak layak bagi masyarakat tidak mampu sujumlah 3 unit rumah, 2 unit dilaksanakan di Pangandaran dan 1 unit di Ciamis.Kegiatannya di danai dari CSR BRI.Kami akan terus berupaya untuk melaksanakan kegiatan sosial bagi masyarakat tidak mampu dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat,"pungkasnya mengahiri perbincangan.
  Lurah Kertasari Sarwono saat ditemui dilokasi menyampaikan rasa terimakasih kepada Kodim 0613 Ciamis dan Koramil 01 Ciamis serta BRI Cabang Ciamis atas bantuan yang telah diberikan kepada Mae Rosmanah selaku warganya."Melihat dari kondisi rumah yang sangat memprihatinkan karena lapuk dimakan usia Mae Rosmanah memang layak untuk mendapatkan bantuan,"ujarnya menambahkan.
  Program kegiatan ini cukup membantu bagi pemerintah dalam rangka pencapaian pengentasan kemiskinan.pungkas Sarwono.
  Pengerjaan pembongkaran dilaksanakan secara gotong royong masyarakat yang dibantu oleh puluhan personil TNI dari Kodim 0613 Ciamis,demikian juga untuk pembangunannya.
                                   AL
Share:

0 comments:

Posting Komentar


Arsip