Serang, info-ri.online
Sosialisasi Lomba Kampung Bersih dan Sehat (LKBA) Kabupaten Serang 2022 kembali digelar Kecamatan Lebakwangi menjadi sasaran selanjutnya pada Selasa (18/05).
Kesempatan kali ini, yang bakal memberikan sosialisasi di Kecamatan Lebakwangi dilaksanakan oleh Tim Satu yang terdiri dari Kabag Binopsnal Ditbinmas Polda Banten AKBP Sutrisno, Plt. Kepala DPMD Kabupaten Serang H. Nanang Supriatna dan Direktur Utama Radar Banten Group Mashudi, bertempat di Aula Kecamatan Lebakwangi Kabupaten Serang.
Masih sama dengan kemarin, pemateri dari Polda Banten akan menyampaikan soal kisi-kisi penilaian aman. Sedangkan pemateri dari Radar Banten menyampaikan soal penilaian LKBA secara umum dan dari DPMD bakal menyampaikan soal teknis pelaksanaan LKBA.
Camat dan Kepala Desa merupakan kunci sukses penyelenggaraan LKBA. Untuk itu guna meningkatkan kualitas dan kuantitas Lomba Kampung Bersih dan Aman (LKBA) Kabupaten Serang 2022, perlu adanya partisipasi semua pihak.
"LKBA merupakan program strategis Bupati/Wakil Bupati Serang Hj Ratu Tatu Chasanah/Pandji Tirtayasa untuk menciptakan lingkungan yang bersih, indah, rapi dan aman dengan parameter yang terukur," ujar AKBP Sutrisno kepada peserta sosialisasi.
Selain itu, untuk membangkitkan kembali budaya gotong royong yang mulai ditinggalkan. Untuk itu, kepala desa (Kades) dan camat harus berperan aktif menyukseskan LKBA dan diminta tidak apatis. Karena itu, Camat dan Kades menjadi kunci sukses tidaknya LKBA. Dan, yang tak kalah penting selain partisipasi aktif dari masyarakat adalah dukungan anggaran riil yang tercantum dalam APBDes. (Bidhumas).
0 comments:
Posting Komentar