Kamis, 19 Mei 2022

*Gelar Praktek Tugas Kepolisian Siswa Diktuba Polri SPN Polda Banten, di Polres Pandeglang*

Pandeglang, info-ri online
    Tingkatkan kemampuan kualitas dan skill seorang siswa. Siswa Diktuk Bintara Polri Gel I T.A 2022 SPN Polda Banten  melaksanakan giat praktek Turjagwali di Polres Pandeglang, Rabu (18/05).

Turjagwali adalah suatu kegiatan preventif yang dilakukan oleh angota polri untuk menjaga keamanan, keselamatan atas jiwa dan harta benda serta hak asasi manusia dari satu tempat ke tempat lain."Kegiatan ini dilaksanakan agar siswa mampu lebih memahami tugas seorang anggota polri dalam praktek Turjagwali tersebut yang tentunya seorang siswa mampu paham dengan teori yang telah di ajarkan," Ujar Noffa. 

Adapun dalam kegiatannya siswa Diktuba Polri SPN Polda Banten dituntut agar bisa melaksanakan praktek Turjagwali tersebut, antara lain kegiatan pengaturan, kegiatan penjagaan, kegiatan pengawalandan kegiatan patroli. "Harapannya, ketika mereka Siswa Seba sudah menjadi anggota Polri yang efektif mampu berkerja  dan bersaing di wilayah dan mampu menjaga harkamtibmas." Tutupnya.(Bidhumas).
Share:

0 comments:

Posting Komentar


Arsip