Cilegon, info-ri.online
Kali ini Bhabinkamtibmas Polsek Purwakarta Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan Commander wish Kapolda Banten berupa Guyub TNI – POLRI dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif, Senin, (30/05/2022) pukul 10.00 WIB.
Kegiatan Guyub TNI – Polri di lakukan oleh Babinsa Sertu Gafari bersama Bhabinkamtibmas Kel. Ramanuju Bripka Anto Maulana melaksanakan sambang dialogis dengan warga Link. Sumampir Rt. 01 / 01, Kel. Ramanuju, Kec. Purwakarta, Kota Cilegon.
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Sigit Haryono S.IK., S.H., M.H., melalui Kapolsek Purwakarta Polres Cilegon Polda Banten IPTU Atep Mulyana, S.H. M.Si., mengatakan bahwa kebijakan Kapolda Banten tentang commander wish agar dilaksanakan dan dilaporkan secara berkesinambungan.
Dikatakannya, perwujudan keamanan dan pertahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia terbukti dalam terjalinnya keharmonisan aparat TNI - Polri dalam memberantas segala ancaman gangguan keamanan.
Maka daripada itu kepada seluruh anggota TNI - Polri dalam hal ini Khususnya Personel Polsek Purwakarta Polres Cilegon Polda Banten tetap menjaga kondisi yang guyub dan rukun yang sudah terjalin ini, sehingga masyarakat di wilayah kecamatan Purwakarta dan sekitarnya bisa menjalankan aktivitas dengan aman dan nyaman, serta pihak aparat di wilayah kecamatan Purwakarta bisa memberikan panutan atau contoh yang baik di masyarakat,” ujarnya.
Adapun kegiatan tersebut membuktikan sinergitas TNI–Polri dalam hal ini Bhabinkantibmas dan Babinsa untuk bersama sama mengabdi kepada masyarakat khususnya warga masyarakat di daerah binaanya.
“Wujud kehadiran dan kedekatan Polri dengan masyarakat dan instansi terkait dan juga sebagai wujud kepedulian sosial Polri terhadap masyarakat dan Lingkungan,” tutup Kapolsek Purwakarta Iptu Atep.
0 comments:
Posting Komentar