Kamis, 19 Mei 2022

*Kunjungi Pasar Badak Pandeglang, Ditbinmas Beri Pesan Kamtibmas Kepada Masyarakat*

Pandeglang, info-ri.online
   Ditbinmas Polda Banten melakukan pembagian masker secara gratis kepada masyarakat di sekitar Pasar Badak Pandeglang, Rabu (18/5)

Presiden RI Joko Widodo memang sudah mengumumkan bahwasanya masyarakat sudah diperbolehkan untuk melepas masker dengan syarat di tempat terbuka dan sedikit akan adanya orang.

Maka dari itu, Ditbinmas tetap gencar memberikan himbauan kamtibmas dan pembagian masker di tempat-tempat yang terdapat keramaian, seperti Pasar.

"Kali ini kami sambang kepada masyarakat yang beraktivitas di Pasar Badak Pandeglang, dengan memberikan himbauan tentang pencegahan Covid-19 serta pembagian masker secara gratis." Ucap Ipda Hasan Basri selaku Staf Ditbinmas yang melakukan kegiatan tersebut.

Menurut Hasan, sasaran sambang dan pembagian masker yaitu tempat-tempat yang padat akan aktivitas masyarakat.

Hasan berharap, himbauan dan pembagian masker gratis bisa membuat masyarakat sadar akan pentingnya prokes. 

"Saat ini, yang paling penting kita memerlukan tahapan-tahapan untuk menuju kondisi yang normal kembali, dari Pandemi beralih menjadi Endemi. Yang harus dilakukan saat ini yaitu tetap waspada dengan disiplin menerapkan prokes pencegahan Covid-19. Semoga kesadaran akan prokes mampu mengurangi mata rantai penyebaran Covid-19," tutupnya.(Bidhumas)
Share:

0 comments:

Posting Komentar


Arsip