Lebak, info-ri.online
Kapolsek Gunung Kencana Polres Lebak AKP Edi Sucipto bersama anggota menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, di Masjid Al-Ikhlas di Desa Gunung Kencana, Kecamatan Gunung Kencana,Kabupaten Lebak.Selasa (11/10/2022)
Turut hadir di acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Kh.Ahmad Fudholi penceramah, Kapolsek Gunung Kencana AKP Edi Sucipto, Danramil Gunung Kencana,Sekmat Gunung Kencana, Ketua BPD Desa Gunung Kencana, Para Kyai, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, ketua panitia, jumlah yang hadir sekitar 250 orang.
Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan.SIK.,MH, melalui Kapolsek Gunung Kencana AKP Edi Sucipto,mengatakan.
"Hari ini kami dari Polsek Gunung Kencana menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad.SAW, di Desa Gunung Kencana, di Masjid Al-Ikhlas, sekaligus memberikan himbauan kepada para jamaah warga masyarakat Gunung Kencana yang hadir di acara Maulid Nabi Muhammad.SAW.
" Kami juga dari jajaran Polsek Gunung Kencana memberikan himbauan kapamtibmas kepada warga masyarakat agar berhati-hati untuk menyimpan kendaraannya baik kendaraan roda dua dan roda emapat agar di parkir di tempat yang aman, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan," imbuh Kapolsek Gunung Kencana.
0 comments:
Posting Komentar