Sabtu, 18 Maret 2023

*Ciptakan Warga Aman dan Nyaman, Kapolsek Muncang Polres Lebak Pimpin Langsung Kegiatan Patroli KRYD Gabungan*


Lebak, info-ri.online

   Demi Untuk menciptakan Warga Masyarakat Aman, nyaman, tentram dan damai, Kapolsek Muncang AKP Jajang Junaedi, didampingi  Kanit Samapta Bripka  Eri Lasmana dan Personel Polsek Muncang, Pimpin apel  persiapan Patroli gabungan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).


Dalam Kegiatan Patroli KRYD gabungan turut hadir Kapolsek Muncang AKP Jajang Junaedi, Kanit Samapta Bripka Eri Lesmana, Kspk Bripka Sudarto, Anggota Koramil Muncang Sertu Sukarma, Satpol PP Sdr.Mikdad dan Personel Polsek Muncang Polres Lebak. Pada Sabtu malam Minggu (18/03/2023)


Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan.S.I.K, M.H,  melalui Kapolsek Muncang AKP Jajang Junaedi,  mengatakan, ” Ya tadi Malam  kami bersama Personel melaksanakan kegiatan patroli KRYD gabungan Polsek Muncang, Koramil Muncang,  dan Sat Pol PP Kecamatan Muncang, Dengan kekuatan personel sebanyak  8 personel. Giat dilaksanakan Pada Sabtu malam Minggu,”


“Selanjutnya Kegiatan yang kami laksanakan patroli dengan Rute Jalan Raya Muncang - Leuwidamar selanjutnya kembali menuju Mapolsek Muncang” ujar Kapolsek Muncang


Kegiatan KRYD Ini bertujuan Untuk mengantisipasi dan meminimalisir terjadi Kejahatan C3, Curat, Curas dan Curnak,  Balap Liar,  knalpot resing, Mabuk mabukan  dan Premanisme,” tandas Jajang.


”Dengan hadirnya Polri ditengah tengah Masyarakat untuk memberikan rasa aman, nyaman, tentram dan damai serta agar masyarakat turut serta andil dalam menjaga Kamtibmas di Masyarakat, supaya tercipta masyarakat yang kondusif, aman dan damai” tutup Kapolsek



Share:

0 comments:

Posting Komentar


Arsip