Serang - Menyambut HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023, Divisi Humas Polri menggelar lomba Konten Kreatif dimulai tanggal 29 Mei - 15 Juni 2023.
Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Didik Hariyanto mengatakan mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menyampaikan ekpresi dan Aspirasinya melalui lomba konten kreatif yang diadakan oleh Divhumas Polri. “Dalam menyambut HUT Bhayangkara ke-77, Divhumas Polri mengadakan perlombaan yang dimulai tanggal 29 Mei - 15 Juni 2023,” ucap Didik.
“Adapun perlombaan yang diadakan adalah Tiktok, Film pendek, Infografis, Fotografi, Artikel Feature Jurnalistik dengan tema “Bitter Sweet Perjalanan Polri” dan Cerpen, Mendongeng atau story telling dengan tema “Polisi Baik” mari ikuti dan ramaikan perlombaan ini dan jika beruntung bisa mendapatkan total hadiah ratusan juta rupiah,” kata Didik.
Didik juga menjelaskan tujuan dari diadakannya lomba tersebut agar dapat memberi masukan dan kontribusi untuk kemajuan Polri, “Kegiatan Lomba ini diselenggarakan dengan tujuan agar masyarakat dapat memberikan masukan dan kontribusi untuk Kemajuan Polri demi mewujudkan Polri yang PRESISI (prediktif, responsibilitas, dan transparasi berkeadilan), meningkatkan pelayanan kepolisian lebih terintegrasi, modern, mudah, dan cepat,” terang Didik.
Terakhir Didik mengatakan pendaftaran dilakukan secara online, “Pendaftaran dilakukan secara online dengan cara membuka website tribratanews.polri.go.id,” tutup Didik (Bidhumas).
0 comments:
Posting Komentar