Ciamis, inforakyatindonesia.online
Beragam produk kuliner dan cemilan saat ini marak bermunculan dengan keunikan rasa,tampilan dan merek bersaing guna menarik perhatian konsumen.Salah satunya adalah cemilan dengan nama unik RAMBUT NENEK.Cemilan ini adalah merupakan cemilan harum manis yang dipadukan dengan krupuk simping dengan bahan dasar gula pasir dan terigu.
Cemilan ini sesuai dengan keterangan dari produsennya H.Kamaludin yang beralamat di Dusun Petir Hilir Kecamatan Baregbeg Ciamis merupakan cemilan khas brebes.
"Rambut nenek ini adalah makanan khas brebes,awal mula produksi 2,5 tahun lalu untuk pekerjanya saya mengambil tenaga ahlinya langsung dari brebes,kalau tenaga pendukungnya dari lingkungan sekitar,kalau sekarang ini tenaga ahlinya dari garut 3 orang,"terangnya saat berbincang dengan Info RI dilokasi produksi.
"Jumlah tenaga kerja saat ini 21 orang dan sebagian besar adalah warga sini," tuturnya.
Untuk produksi rambut nenek ini sementara perminggu mencapai 480 bal.Untuk pemasarannya dikirim ke Bandung,Cianjur dan Lampung.
H.Kamaludin merupakan pelaku UMKM yang berpengalaman dan potensial karena sebelum memproduksi rambut nenek Kamaludin selama 14 tahun menekuni usaha dengan memproduksi permen jahe,karena permintaan pasar yang semakin berkurang maka dirinya banting stir mencari potensi baru yaitu mengalihkan produksinya menjadi rambut nenek ini,dan berkembang.
"Alhamdulilah usaha rambut nenek dengan merk Ridho Putra ini berkembang,dan permintaan pasar terus meningkat,tapi kami belum bisa memenuhi permintaan pasar karena terkendala ketersediaan permodalan,kalau ada program bantuan penyertaan modal dari pemerintah untuk usaha kecil menengah seperti saya ini,ya saya berharap dapat bantuan agar usaha saya ini dapat berkembang,bisa menambah pekerja,"pungkasnya. (AL)
0 comments:
Posting Komentar