Kamis, 23 Januari 2025

Ketua Umum IKA UB Sekjen Kemen PU RI, dr Ali Mahsun ATMO: Selamat dan Sukses Cak Fatah

Jakarta - Jelang 100 hari Kabinet Merah Putih Prabowo Subianto, Ir Mohammad Zainal Fatah MSi, Ketua Umum Ikatan Alumni Universitas Brawijaya (IKA UB) dilantik sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian PU RI oleh Menteri Dody Hanggodo di Jakarta. Putra asli Madura yang lazim disapa Cak Fatah ini adalah sosok yang sahaja dan sederhana, tegas dr Ali Mahsun ATMO M Biomed. Alumni FK UB Angkatan 1989 di Jakarta, Selasa, 21/1/2025.

Lebih lanjut Pembantu Rektor Undar Jombang Jatim 2010-2012 ini menambahkan, kami mengenal Cak Fatah sudah 30 tahun sejak 1995 ketika beliau meniti karir di Bapenas RI. Saat itu kami sedang mengemban amanah Ketua Umun Bakornas LKMI PBHMI 1995-1998. Disamping sahaja dan sederhana, Cak Fatah adalah sosok yang ulet, pekerja keras, serta punya integritas dan dedikasi yang tinggi dalam melaksanakan amanah yang diembannya.

Selaku pribadi dan alumni FK UB, serta sebagai Ketua Umum Asosiasi PKL Indonesia, Ketua Umum Komite Ekonomi Rakyat Indonesia, dan Presiden Kawulo Alit Indonesia, kami mengucapkan: Selamat dan sukses Cak Fatah emban amanah Sekjen Kemen PU Kabinet Merah Putih RI. Terdoakan selalu dalam perlindungan dan anugerah Allah SWT., serta semakin luas dan besar bermanfaat untuk rakyat, bangsa dan negara, amin yra, pungkas dokter ahli kekebalan tubuh yang sudah 14 tahun abdikan diri dampingi PKL dan UMKM Indonesia sejak 2011.
Share:

0 comments:

Posting Komentar


Arsip